Liputan Indonesia, Surabaya - Kemunculan kendaraan lapis baja angkut personil M113 APC milik TNI di antara deretan defile mengundang keterkejutan publik khususnya yang tergabung dalam komunitas pecinta militer seperti formil dan sejenisnya. APC yang mendapat julukan "Naga Hijau" tersebut dibuat oleh AS dan pernah digunakan dalam perang vietnam tahun 1962. Tubuhnya terbuat dari bahan aluminium yang sangat tebal sehingga mampu melindungi personil didalamnya dari tembakan kaliber kecil. M113 memiliki banyak varian diantaranya seperti Ambulance, Recovery, TOW, APC dan SIDAM.
Dengan bentuk yang "padat" M113 terlihat sangat kecil dan ringan serta dapat di bawa dengan mudah menggunakan pesawat angkut militer jenis Hercules. M113 juga dapat di gunakan melintasi medan seperti sungai sehingga dapat meningkatkan kemampuan mobilitas pasukan yang menggunakannya. Publik terkejut karena sebelumnya TNI tidak pernah menyebut akan membeli Alutsista jenis M113 untuk memperkuat satuan infanteri (Yonmek).(Gdf) (red:y y n)
Media Liputan Indonesia
DIATUR OLEH UNDANG - UNDANG PERS
No. 40 Thn. 1999 Tentang Pers
HAK JAWAB- HAK KOREKSI-HAK TOLAK
Kirim via:
WhatsApps / SMS:08170226556 / 08123636556
Email Redaksi:
NewsLiputanIndonesia@gmail.com
PT. LINDO SAHABAT MANDIRI
Tunduk & Patuh Pada UU PERS.
Komentar