Liputan Indonesia || Pemalang - PDAM Tirta Mulia Kabupaten Pemalang merayakan ulang tahunnya yang ke-31 dengan sukses. Bupati Pemalang, Mansur Hidayat, dalam kesempatan tersebut, mengajak seluruh jajaran PDAM Tirta Mulia untuk terus berinovasi guna meningkatkan pelayanan kepada masyarakat.
"Saya ucapkan terima kasih kepada PDAM atas dedikasi dan prestasi yang telah ditorehkan, kemudian inovasi juga untuk memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat," ucap Mansur Kepada Wartawan Kamis (15/2/2024) di halaman belakang kantor PDAM
Menurutnya, pelayanan yang baik akan membuat konsumen merasa senang, dan kepuasan konsumen adalah hal yang sangat berharga bagi penyelenggara pelayanan publik seperti PDAM Tirta Mulia. Bupati juga menyampaikan pentingnya peningkatan jaringan air bersih di Kabupaten Pemalang, terutama di wilayah yang belum terjangkau oleh layanan tersebut.
"Saya berharap upaya maksimal dalam perbaikan jaringan yang bocor dan pengembangan jaringan baru demi meningkatkan kepuasan masyarakat," ujarnya.
Hal senada di sampaikan Direktur PDAM Tirta Mulia, Slamet Efendi, yang biasa disapa dengan (SE) menyebut beberapa prestasi yang telah diraih oleh PDAM, termasuk penghargaan Top CEO Kategori Bintang 4 dalam BUMN Award. Dirinya juga menegaskan komitmen PDAM dalam mengembangkan jaringan air bersih,
"Dengan usaha keras untuk terus melakukan perbaikan dan pengembangan jaringan, terutama di wilayah perkotaan," imbuh SE.
Penulis : SKM
Baca juga:
"Berita Terbaru Lainnya"
"Berita Terbaru Lainnya"
Media Liputan Indonesia
DIATUR OLEH UNDANG - UNDANG PERS
No. 40 Thn. 1999 Tentang Pers
HAK JAWAB- HAK KOREKSI-HAK TOLAK
Kirim via:
WhatsApps / SMS:08170226556 / 08123636556
Email Redaksi:
NewsLiputanIndonesia@gmail.com
PT. LINDO SAHABAT MANDIRI
Tunduk & Patuh Pada UU PERS.
Komentar