Liputan Indonesia || Surabaya - Hujan lebat mengguyur lebih dari 1 jam lamanya. Derasnya hujan membuat banyak ruas jalan banjir di Surabaya. Jumat ( 14/3/2025 ).
Hari ini di daerah Kawasan Tambak Mayor, jalan Tanjungsari Surabaya masih menjadi langganan banjir, terlihat dari pantauan Liputan Indonesia penyebab utama banjir adalah saluran air yang meluap, bahkan tersumbat oleh timbunan sampah-sampah, sehingga aliran air terhambat.
Akibatnya banyak kendaraan yang mogok, warga berharap ada tindakan lebih lanjut, seperti pembangunan irigasi baru yang dapat menampung debit air lebih besar, untuk mencegah banjir di masa mendatang.
Banjir di kawasan Tambak Mayor dan Tanjungsari mengganggu aktivitas sehari-hari warga, dengan adanya banjir di beberapa titik di surabaya, membuat masyarakat merasa terganggu dalam menjalani aktivitas.
Warga Surabaya berharap agar pemerintah kota Surabaya bisa segera mendapatkan solusi untuk mengatasi beberapa wilayah yang menjadi langganan tetap banjir," pungkasnya.
Penulis : Kib
Penulis : Kib
Baca juga:
"Berita Terbaru Lainnya"
"Berita Terbaru Lainnya"
Media Liputan Indonesia
DIATUR OLEH UNDANG - UNDANG PERS
No. 40 Thn. 1999 Tentang Pers
HAK JAWAB- HAK KOREKSI-HAK TOLAK
Kirim via:
WhatsApps / SMS:08170226556 / 08123636556
Email Redaksi:
NewsLiputanIndonesia@gmail.com
PT. LINDO SAHABAT MANDIRI
Tunduk & Patuh Pada UU PERS.
Komentar